<FONT FACE="orator" color="BLACK"> WELCOME TO MY BLOG

Jumat, 21 Mei 2010

MENKEU BARU DOLLAR NAIK LAGI


Pelantikan menteri keuangan yang baru di sambut dengan melonjaknya kurs US dollar terhadap Rupiah. Sebelum pelantikan kurs US dollar terhadap Rupiah ada di kisaran 9.090 sampai 9.200 Rupiah per Dollar, setelah pelantikan kur US dollar mencapai 9.400 Rupaih per dollar.

Beberapa pengamat menyimpulkan ada hubungan antara pergantian menteri keuangan dengan melonjaknya kurs dollar terhadap rupiah. Pelaku pasar valuta asing masih meragukan kapasitas Pak Agus M sebagai menteri keuangan yang baru dalam membawa perekonomian Indonesia ke arah yang lebih baik mengingat pengalaman memimpin beliau masih seputar dari bank ke bank. Seperti diketahui beliau pernah menjabat sebagai direktur utama beberapa bank nasional di antaranya bank Permata dan bank Mandiri.

Beberpa pengamat menyimpulkan bahwa tidak ada hubungan langsung antara pelantikan menteri keuangan yang baru dengan kenaikan nilai tukar dollar. Kenaikan harga dollar lebih disebabkan situasi perekonomian internasional yang belum sepenuhnya pulih.

Namun biar bagaimanapun keputusan telah diambil oleh presiden, beliau telah menunjuk seseorang yang dianggap mampu dalam mengemban amanat sebagai menteri keuangan. Kita beri kesempatan kepada menteri keuangan yang baru untuk membuktikan bahwa beliau memang layak dipercaya mengurus keuangan di negeri ini ditengah krisis kepercayaan masyarakat terhadap lembaga kementrian keuangan.

Dan yang perlu diingat bahwa menjadi menteri keuangan adalah amanat dan bukan kesempatan untuk macam-macam. Manusia akan sangat dihargai bila ia mampu menjaga amanat yang dipercayakan kepadanya.